Rabu, 08 November 2017

Hasil gambar untuk gambar alat musik dangdut

Pengertian Dangdut
     Dangdut adalah salah satu genre musik yang ada di Indonesia. Dangdut adalah musik tradisional Indonesia yang menggunakan irama kendang disertai dengan musik modern. Dangdut mempunyai beberapa versi, yaitu India, Arab, Melayu, Pop, Rock, Klasik.

Keunikan Musik Dangdut

  •  Meskipun asli Indonesia, tapi ahli dangdut adalah orang Amerika, yaitu Profesor Andrew Weintraub. Dia melakukan penelitian seluk beluk musik dangdut sejak tahun 1984 saat dia masih kuliah program sarjana.
  • Musik dangdut ternyata banyak digemari oleh orang luar negeri khususnya di daerah Asia. Contohnya di Jepang ada OM RANEMA (Orkes Melayu Rakyat Negeri Matahari). Kalian bisa melihat contoh penampilan OM RANEMA dengan mengklik link berikut https://www.youtube.com/watch?time_continue=3&v=S02TSab-sH4
  • Musik dangdut sudah menjangkau segala kalangan masyarakat dari kalangan bawah sampai kalangan menengah dan kelas ataspun sudah mulai ketagihan dengan musik dangdut.